Budaya Kalimantan Timur Seni Kebudayaan Daerah Kaltim

Budaya Kalimantan Timur Seni Kebudayaan Daerah  Kaltim - Kalimantan Timur merupakan salah satu propinsi yang ada di Pulau Kalimantan. Secara geografis wilayah provinsi Kalimantan Timur berbatasan langsung dengan negara Malaysia Timur.

Budaya Kalimantan Timur

Suku di Kalimantan Timur
Terdapat beberapa macam suku namun yang lebih dikenal oleh masyarakat luas adalah suku Dayak. Suku lainnya yang ada di Kaltim adalah suku Kutai yang merupakan suku melayu asli yang ada di Kalimantan Timur.

Lagu Daerah Kalimantan Timur
Propinsi Kaltim memiliki bermacam-macam lagu daerah di mana tiap lagu daerah menggunakan bahasa sesuai dengan asal lagu tersebut misalnya lagu Burung Enggang menggunakan bahasa Kutai,
Lagu Sabar'ai-sabar'ai memakai bahasa Bahasa Banjar, lagu Bebilin dan lagu Andang Sigurandang menggunakan Bahasa Tidung, Lagu Ayen Sae menggunakan Bahasa Dayak dll

Tarian Tradisional daerah Kaltim
Beragam tari daerah yang menjadi kekayaan budaya Kalimantan Timur di antaranya adalah Tarian Bedewa dari suku Tidung berasal dari Kabupaten Nunukan, Tarian Iluk Bebalon dari suku Tidung berasal dari Kota Tarakan, Tarian Besyitan dari suku Tidung berasal dari daerah Kabupaten Malinau, Tarian Gantar, Ngeleway serta tari Ngerangkaw berasal dari dari Suku Dayak Benuaq

Bagi Info ini Di :

0 comments: